Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Keamanan Kesehatan

WHO Dukung Penguatan Kapasitas Indonesia

Foto : Dok. Kemhan

Menhan Prabowo Subianto (kanan) saat bertemu dengan Dirjen WHO Dr Tedros A Gebreyesus.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, bertemu Direktur Jenderal WHO, Tedros A Ghebreyesus, di Kantor Pusat WHO, Jenewa, Swiss, Rabu (30/6). Keduanya, membahas penanganan pandemi Covid-19 dan isu keamanan kesehatan lainnya.

Menhan dalam siaran pers-nya diterima di Jakarta, Kamis 91/7), menyampaikan apresiasi kepada WHO atas pengembangan "Covid-19 Partners Platform" sebagai wadah yang memfasilitasi koordinasi antarnegara untuk penanganan pandemi.

Salah satu aspek yang diangkat Prabowo adalah upaya penguatan kapasitas Indonesia, terkait dengan keamanan kesehatan. Hal ini, khususnya, sumber daya pertahanan dalam menghadapi pandemi Covid-19. Kemudian kesiapsiagaan menghadapi kedaruratan kesehatan Indonesia di masa mendatang.

Dia juga menyampaikan, guna memperkuat kesiapsiagaan menghadapi tantangan kesehatan masa depan, Indonesia berencana membangun Center of Excellence bidang keamanan kesehatan tingkat provinsi. Inisiatif ini akan memperkuat kapasitas dalam mendeteksi, menangkal dan menghadapi tantangan kesehatan masa depan pada tingkat provinsi.

"Kami juga akan memperkuat kapasitas 110 rumah sakit militer dalam penanganan Covid-19, termasuk memastikan layanan kesehatan dasar selama pandemi," kata Prabowo seperti dikutip Antara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top