Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

“Whatsapp" Akan Sinkronkan Kunci Obrolan di Semua Perangkat

Foto : ANTARA/REUTERS/Dado Ruvic/am
A   A   A   Pengaturan Font

Dalam upaya meningkatkan privasi pengguna, "WhatsApp" sedang mengerjakan fitur keamanan baru yang akan menyinkronkan kunci obrolan di semua perangkat yang terhubung ke akun pengguna

JAKARTA - Aplikasi perpesanan WhatsApp sedang mengerjakan fitur keamanan baru yang akan menyinkronkan kunci obrolan di semua perangkat yang terhubung ke akun pengguna dalam upaya meningkatkan privasi pengguna.

Sederhananya, jika pengguna mengunci percakapan di telepon pintar, maka kunci tersebut juga akan diterapkan pada percakapan yang sama ketika diakses melalui WhatsApp di komputer, tablet, atau perangkat tertaut lainnya.

Pembaruan ini pertama kali diketahui oleh WABetaInfo, sumber terpercaya untuk pembaruan WhatsApp.

Pembaruan ditemukan pada WhatsApp beta terbaru untuk Android 2.24.4.14, yang bisa diunduh untuk semua penguji beta terdaftar melalui Google Play Store.

WhatsApp memperkenalkan kemampuan untuk mengunci obrolan tertentu tahun lalu. Mereka kemudian memperkenalkan fitur lain yang disebut Kunci Rahasia, yang memungkinkan pengguna menyetel kata sandi unik yang berbeda dari kata sandi perangkat mereka.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top