Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Cakupan Vaksinasi Covid-19 Harus Diperluas

Warga Jangan Lengah Terapkan Prokes

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Tingginya mobilitas masyarakat menjadi salah satu penyebab kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia.

JAKARTA - Masyarakat diingatkan agar jangan lengah menerapkan protokol kesehatan (prokes) karena Covid-19 masih ada walau kasusnya melandai beberapa waktu terakhir ini. Warga harus disiplin selalu memakai masker dan menjaga jarak serta mengurangi mobilitas.

"Mungkin karena saat ini sudah sedikit landai, jadi abai," kata Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Widyawati, yang hadir secara daring dalam seminar publik dengan tema Dukung Vaksinasi Booster, Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku, di Jakarta, Selasa (22/11).

Seperti dikutip dari Antara, Widyawati mencatat berkaca pada pengalaman, tren kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia antara lain akibat masyarakat belum sadar menerapkan protokol kesehatan yakni mengenakan masker, mencuci tangan dengan air dan sabun, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. Tingginya mobilitas masyarakat juga menjadi penyebab kenaikan kasus.

Faktor lainnya, tambah Widyawati, sebagian orang belum melaksanakan vaksinasi lengkap termasuk dosis ketiga atau booster. Data dari Kemenkes menunjukkan capaian dosis pertama sekitar 87,50 persen, dosis kedua sebanyak 73,41 persen. Sementara dosis ketiga sekitar 28,21 persen per 13 November 2022.

Menurut Widyawati, percepatan dan perluasan cakupan vaksinasi nasional perlu terus dilakukan sebagai salah satu strategi kunci untuk melawan pandemi Covid-19 di Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top