Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Warga DKI Jakarta Apresiasi Pemberlakuan Tarif Rp1 untuk Naik LRT Jakarta

Foto : antarafoto

calon penumpang LRT

A   A   A   Pengaturan Font

Warga Ibu Kota mengapresiasi langkah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terkait pemberlakuan tarif Rp1 untuk naik LRT Jakarta dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-496 Jakarta, Kamis (22/6).

JAKARTA - Warga Ibu Kota mengapresiasi langkah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terkait pemberlakuan tarif Rp1 untuk naik LRT Jakarta dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-496 Jakarta, Kamis (22/6).

"Pertama kali, memang saya memanfaatkan tarif Rp 1, senang banget sih," kata seorang warga bernama Nur Handayani saat ditemui di Stasiun LRT Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Yani berangkat dari rumah sekira pukul 08.00 WIB. Dia mengaku sudah menaiki TransJakarta, LRT dan akan mencoba MRT.

"Cepat, mungkin banyak orang yang belum pakai jadi longgar. Kalau MRT kan di bawah jadi lebih cepat dari LRT," ujar Yani.

Pada HUT ke-496 Jakarta ini, Yani berharap warga lebih peduli menggunakan transportasi umum agar kemacetan bisa teratasi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top