Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Pemerintah Daerah Wajib Antisipasi Lonjakan Virus Korona

Warga Diminta Disiplin Prokes saat Ramadan

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Satgas Penanganan Covid-19 menyampaikan hingga saat ini penerima dosis kedua vaksin Covid-19 mencapai 157.974.507 orang.

JAKARTA - Masyarakat diajak untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) saat Ramadan, kendati pemerintah melakukan sejumlah pelonggaran dalam berbagai aktivitas. Ini diingatkan karena aktivitas masyarakat saat Ramadan cenderung meningkat.

"Tahun ini, kita mencoba normal seperti dulu, tapi prokes harus tetap dijaga. Jadi, tidak apa-apa berinteraksi seperti dulu, tapi dengan kehati-hatian," kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito, dalam diskusi daring FMB9 yang diikuti dari Jakarta, Senin (28/3).

Wiku mengatakan aktivitas warga dimulai lebih dini dan diakhiri lebih larut. Tingginya aktivitas itu berisiko terjadi penularan sehingga menjaga prokes menjadi kunci utama untuk menghindari risiko tersebut.

Kasus positif dan kematian akibat Covid-19, tambah Wiku, terus mengalami penurunan dalam beberapa pekan terakhir.

Berdasarkan data Satgas Covid-19, tambah Wiku, kasus positif rata-rata sudah berada di angka sekitar 3.000 per hari. Berbeda jika dibandingkan dengan puncak kasus pada 16 Februari yang menyentuh angka 64 ribu kasus.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top