Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wapres Pastikan Huntara Pengungsi Gunung Semeru Lebaran Siap Dihuni

Foto : Istimewa

Wapres Ma’ruf Amin bersama Sekjen Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah, dan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, meninjau pembangunan Huntara di kawasan relokasi bagi warga terdampak erupsi Gunung Semeru di Desa Sumber Mujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (14/1).

A   A   A   Pengaturan Font

LUMAJANG - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin meninjau pembangunan hunian sementara (Huntara) di kawasan relokasi bagi warga terdampak erupsi Gunung Semeru di Desa Sumber Mujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (14/1).

Wapres mengatakan Wapres mengimbau agar para pengungsi tetap tenang dan bekerja seperti biasa meskipun di tempat sementara.

"Sekarang Bapak Ibu tenang, yang bekerja ya bekerja di tempat sementara. Insya Allah pengungsian sementara (nanti) dapat Huntara, disambung Huntap. Insya Allah sedikit bersabar, tidak lama lagi lebaran sudah ada di sini. Lebaran sudah menempati tempat (ini)," tutur Wapres.

Menurut Wapres, dengan direlokasinya warga terdampak Gunung Semeru tidak lagi khawatir jika terjadi erupsi kembali. Terlebih di lokasi Huntara saat ini juga disiapkan berbagai fasilitas penunjang.

"Insya Allah, apa yang diharapkan segera (direalisasikan) dan sudah disiapkan. Ini sudah disiapkan secara matang, dan Insya Allah seperti tadi dikatakan Pak Bupati sudah mulai (pembangunannya), dalam waktu yang singkat, bisa (selesai)," kata Wapres menanggapi harapan salah satu pengungsi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top