Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wamendes PDTT Sebut Perlu Transformasi untuk Optimalkan Pembangunan Desa

Foto : antarafoto

Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) Paiman Raharjo

A   A   A   Pengaturan Font

Paiman menyampaikan pelaksanaan Undang-Undang (UU) Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa selama sepuluh tahun terakhir telah memberikan dampak cukup signifikan.

Berdasarkan data Indeks Desa Membangun (IDM) Tahun 2023, kata dia, desa dengan status mandiri telah mencapai 11.456 desa, sedangkan 10 tahun lalu hanya mencapai 174 desa. Lalu desa dengan status maju bertambah 19.427 desa yakni dari 3.608 pada tahun 2014 menjadi 23.035 desa pada 2024.

"Selain terjadi peningkatan jumlah desa mandiri dan maju, juga ada peningkatan 80 persen pendapatan per kapita warga desa dengan menjaga ketimpangan ekonomi tetap rendah. Itu diukur dari indeks gini rasio selalu di bawah 0,320," kata Paiman.

Meskipun demikian ia menyebut tantangan besar untuk menurunkan angka kemiskinan perdesaan masih terus dihadapi.

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, lanjutnya, mengamanatkan Kemendes PDTT untuk menurunkan angka kemiskinan perdesaan hingga 9,90 persen pada akhir 2024.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top