Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Malaysia Master

Wakil Indonesia Hadapi Lawan Berat di Awal

Foto : WANG Zhao / AFP

Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto

A   A   A   Pengaturan Font

Di ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto akan menghadapi lawan berat dari Korea, Baek Ha Na/Lee So Hee. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga akan menghadapi lawan dari Korea, Lee Yu Lim/Shin Seung Chan. Lawan relatif lebih mudah akan dihadapi Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti selaku unggulan dua.

Mereka akan menghadapi lawan dari Hong Kong, Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam. Lawan berat kemungkinan akan ada di perempat final yaitu unggulan delapan dari Korea, Jeung Na Eun/Kim Hye Jeong. Di ganda campuran, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela akan langsung berhadapan dengan unggulan pertama, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Unggulan delapan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan menghadapi pemenang babak kualifikasi Q3. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja akan menghadapi wakil Taiwan, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin. Namun di babak kedua, mereka akan menghadapi unggulan empat dari Tiongkok, Feng Yan Zhe/Huang Dongping.

Di pool bawah, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan melawan pasangan Malaysia yang sedang naik daun, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan melawan wakil Malaysia lainnya, unggulan lima, Goh Soon Huat/Shevon Jamie Lai.

Malaysia Masters menjadi turnamen perorangan pertama masuk ke dalam penghitungan poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Karena itulah PP PBSI menginginkan hasil terbaik. "Pastinya kami mengincar hasil yang terbaik. Semoga anak-anak mampu mengeluarkan seluruh kemampuan," ujar Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky lewat keterangan tertulis, Senin. ben/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top