Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wakil Indonesia Berguguran

Foto : ANTARA/SIGID KURNIAWAN
A   A   A   Pengaturan Font

Usai Indonesia Open 2019, selanjutnya Ginting akan segera mempersiapkan diri, memulihkan tenaga dan fokus untuk menghadapi dua turnamen, yaitu Japan Open 2019 serta Thailand Open 2019. "Kalau sebelumnya saya sudah fokus untuk Indonesia Open, sekarang saya harus fokus ke turnamen ke depannya, karena masih ada Japan Open dan Thailand Open. Saya fokus ke satu-satu turnamen saja dulu, supaya bisa tampil lebih baik," ungkap Ginting.

Nasib berbeda dialami Jonatan Christie yang sukses melangkah ke babak perempat final usai menyingkirkan pebulu tangkis asal Denmark Hans-Kristian Solberg Vittinghus. Atlet yang akrab disapa Jojo itu mengalahkan Vittinghus dalam dua gim yang berjalan selama 42 menit dengan skor 22-20, 21-13.

Di babak perempat final, Jojo yang menempati unggulan keenam akan menghadapi wakil Taiwan, Chou Tien Chen.

Pada sektor ini kejutan besar terjadi setelah unggulan pertama Kento Momota dan Unggulan kedua asal Tiongkok, Shi Yu Qi tersingkir. Momota takluk atas tunggal putra Tiongkok, Huang Yu Xiang dalam pertarungan selama 1 jam 14 menit dengan skor 16-21, 21-11, 18-21. Sedangkan Shi Yu Qi mengalami cedera kaki dan gagal melanjutkan pertandingan melawan wakil Denmark Anders Antonsen.

Di tunggal putri, Gregoria dikalahkan oleh unggulan ketujuh, Ratchanok Intanon dalam tiga gim dengan skor 21-13, 19-21, 15-21.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top