Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wahana Danuri Milik Korsel Berhasil Mengorbit Bulan di Jarak 100 Kilometer

Foto : KBS News
A   A   A   Pengaturan Font

SEOUL - Wahana pengorbit bulan Pertama Korea Selatan (Korsel), Danuri, dikonfirmasi berhasil mengorbit Bulan.

Kementerian Ilmu Pengetahuan, Teknologi, Informasi dan Telekomunikasi bersama Institut Penelitian Ruang Angkasa Korea (KARI) mengonfirmasi pada Rabu (28/12) bahwa Danuri telah mencapai target orbit Bulan dengan jarak 100 kilometer.

"Danuri bergerak mengelilingi Bulan setiap dua jam sekali di ketinggian kurang lebih 100 kilometer di atas permukaan Bulan," lapor KARI.

Danuri memasuki orbit Bulan pada tanggal 17 Desember, 145 hari setelah diluncurkan ke luar angkasa dari Stasiun Angkatan Luar Angkasa Cape Canaveral di Florida, Amerika Serikat (AS), pada 5 Agustus.

Meskipun KARI awalnya merencanakan lima manuver untuk masuk ke orbit Bulan, namun Danuri berhasil masuk ke orbit Bulan hanya setelah melakukan tiga putaran manuver pada Selasa (27/12), dua hari lebih cepat dari rencana semula.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top