Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Waduh! Hendak Berangkat ke Asrama, Bus Pengangkut Jemaah Calon Haji Indonesia Alami Kecelakaan sampai Terperosok, Begini Kondisinya

Foto : Harian Jogja/Ujang Hasanudin

Ilustrasi

A   A   A   Pengaturan Font

Bus yang mengangkut rombongan jemaah calon haji (JCH) asal Kabupaten Merangin, Jambi mengalami kecelakaan di Kecamatan Batin XXIV, ketika berangkat menuju asrama haji.

"Bus yang membawa rombongan JCH asal Kabupaten Merangin tergelincir di Kecamatan Batin XXIV, Kabupaten Merangin. Kami sudah kirimkan bus untuk menjemput jamaah di sana," kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi Zoztafia di Jambi, seperti dikutip dari Antara.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Merangin Marwan Hasan menjelaskan bus yang membawa 117 orang itu tergelincir dan menyebabkan bus terperosok di bahu jalan sehingga tidak bisa melanjutkan perjalanan.

"Tidak ada korban jiwa, seluruh calon haji dalam kondisi baik dan tidak ada yang terluka," kata Marwan Hasan.

Namun, Marwan menuturkan seluruh jemaah calon haji tengah dievakuasi ke Masjid Baiturahim yang berlokasi di Desa Aur Gading, sambil menunggu bus yang menjemput.

Sementara, Zoztofia menuturkan insiden kecelakaan tidak memengaruhi jadwal keberangkatan. Adapun para calon jemaah haji yang terlibat musibah itu tergabung dalam kelompok terbang 12 yang akan berangkat bersama JCH asal Kabupaten Sarolangun, Bungo dan Tebo.

JCH asal Jambi yang tergabung dalam kloter itu akan tetap berangkat ke embarkasi Batam pada Senin (27/6) pagi dari Bandara Sultan Thaha Jambi menuju Bandara Hang Nadim Batam. Dari sana para jemaah calon haji akan melanjutkan perjalanan ke Jedah, Arab Saudi.

"Waktu masih panjang, sehingga jadwal keberangkatan tidak mengalami perubahan," kata Zoztafia.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top