Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Pemerintah Ingin Reformasi Layanan Kesehatan Primer

Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, menegaskan pemerintah ingin mereformasi layanan kesehatan primer melalui Rancangan Undang-undang (RUU) Kesehatan. Tujuannya menguatkan layanan promotif dan preventif di layanan kesehatan primer. "Sejak adanya UU Otonomi Daerah (Otda) agak terpecah. Tadinya zaman orba puskesmas dan posyandu itu jalan bareng, strategi jelas satu dari pusat," ujar Budi, dalam Public Hearing RUU Kesehatan, Kamis (16/3). Dia menerangkan, reformasi layanan primer penting untuk menjaga masyarakat hidup sehat. Layanan akan diperluas dari semula lebih banyak untuk ibu hamil dan bayi menjadi mencakup semua siklus hidup dari ibu hamil hingga lansia. Dia menambahkan, pemerintah juga akan membangun lab kesehatan masyarakat untuk menganalisa pola penyakit menular dan tidak menular sampai di level dusun. Semua didigitalisasi sehingga memudahkan penanganan. "Semua akan didigitalisasi sehingga semua kepala daerah, kepala puskesmas, dan kepala dinas tahu apa penyakit yang sedang tinggi," jelasnya. Artikel Berita Selengkapnya: https://koran-jakarta.com/pemerintah-... Video Editor: Zaky Zulkarnain #KoranJakarta #kemenkesri #kesehatan #rumahsakit #layanankesehatan

==================================

Kunjungi media sosial kami untuk mendapatkan informasi terbaru.

Instagram: https://www.instagram.com/koranjakart...

Twitter: https://twitter.com/koran_jakarta

Facebook: https://www.facebook.com/koranmediaja...

Spotify: https://open.spotify.com/show/694ZxV1...

Website: https://www.koran-jakarta.com


Kritik dan saran dapat dilayangkan ke alamat surel: redaksi@koran-jakarta.com


Kebenaran Itu Tidak Pernah Memihak!



Top