Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Vespa Primavera Edisi Terbatas Hadir dengan Warna Oranye dan Biru

Foto : ISTIMEWA

Vespa primavera

A   A   A   Pengaturan Font

Dilengkapi dengan sentuhan modern pada tampilannya, Vespa edisi terbatas ini dipertegas oleh skema kombinasi dua warna yang unik. Ada dua pilihan kombinasi warna, yaitu Oranya Tramonto (Orange Tramonto) dan Biru Aduda (Blue Audace), yang tampil serasi dengan warna footboard yang kontras.

Setiap kombinasi warna pada Vespa Primavera Color Vibe dirancang untuk menghadirkan suasana senang dan rasa percaya diri saat mengendarai Vespa. Tramonto dalam bahasa Italia berarti matahari terbenam, karena itu desain warna ini mewakili karakter yang santai, supel, dan spontan. Sedangkan Audace yang berarti tegas, mencerminkan kepribadian yang berani dan menyenangkan.

Warnanya kontras mencolok dan kombinasi memikat dari pilihan dua warna Biru Auda dan Oranye Tramonto dipadukan dengan detail hitam sporty, yang menjadikan karakter stylish Vespa cukup menonjol pada Vespa Primavera Color Vibe. Desain garis hitam tersebut ditampilkan di sisi front shield dan panel samping, lis hitam di lampu depan dan rangka ringan pada lampu belakang, serta di sepanjang lambang Vespa pada spakbor depan.

Detail sporty pada Vespa Primavera Color Vibe juga terlihat pada pegas dan pelindung suspensi depan, stang penumpang, dan penutup knalpot. Jahitan kuat dan terstruktur pada jok hitamnya yang elegan juga menyempurnakan pengalaman berkendara tak terlupakan yang ditawarkan oleh Vespa.

Melengkapi peluncuran Vespa Primavera Color Vibe, pilihan merchandise asli berkualitas dan penuh gaya juga dihadirkan dalam dua set warna oranye dan biru. Pilihan koleksi ini dijual terpisah meliputi genuine Vespa helmet, t-shirt Vespa, tas punggung Vespa yang stylish, Vespa Cap dan tumbler Vespa, Mug Vespa, serta gantungan kunci berbentuk dasi dengan logo Vespa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top