Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kesehatan Masyarakat

Vaksin Merah Putih Harus Bisa Cegah Varian Baru

Foto : Antaranews

Epidemiolog dari Universitas Griffith, Dicky Budiman

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Epidemiolog dari Universitas Griffith, Dicky Budiman, berharap Vaksin Merah Putih bisa mencegah varian baru Covid-19. Jangan sampai vaksin hanya mampu mencegah penularan varian yang sudah ada.

"Semua vaksin efektif setidaknya semua varian yang ada sampai 1 atau 2 tahun kedepan. Jadi jangan keluar dia efektif untuk varian berlalu. Ini jadi tantangan," ujar Dicky, kepada Koran Jakarta, kemarin.

Dicky menilai, Vaksin Merah Putih mesti mampu menjawab kekurangan dari vaksin-vaksin yang ada saat ini. Efikasi dan efektivitas dalam mencegah infeksi harus bisa melebihi dari vaksin yang sudah ada.

"Mungkin tidak bisa mencegah infeksi 100 persen memang tidak mungkin. Tapi dalam tahap berikutnya mencegah penularan dan infeksi lebih tinggi," jelasnya.

Dia menambahkan, Vaksin Merah Putih harus lebih sederhana. Pemberiannya bisa tidak dengan disuntik, tapi disemprot di area hidung yang merupakan bagian sensitif penularan Covid-19.
Selain itu, kata Dicky, Vaksin Merah Putih juga harus mampu memproteksi jangka panjang. Dengan begitu, herd immunity atau kekebalan komunitas bisa tercapai.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top