Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Usain Bolt Yakin Rekornya Tak Akan Terpatahkan di Olimpiade Tokyo

Foto : bbc.com

Usain Bolt

A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Mantan sprinter Jamaika, Usain Bolt, mengaku percaya diri sederet rekor yang dimilikinya tidak akan patah ketika cabang olahraga atletik dilombakan dalam Olimpiade Tokyo 2020 mulai Jumat (30/7) pekan depan.

Bolt merupakan pemegang rekor dunia 100 meter dengan catatan waktu 9,58 detik serta 19,19 detik untuk 200 meter, yang keduanya ia cetak dalam Kejuaraan Dunia Atletik 2009 di Berlin, Jerman.

Kedua rekor itu penajaman dari catatan waktu 9,69 detik dan 19,30 detik yang ditorehkannya saat Bolt menyabet medali emas 100 meter dan 200 meter putra Olimpiade Beijing 2008.

Belakangan, Bolt juga menyabet emas 100 meter putra Olimpiade London 2012, untuk menaikkan catatan waktu rekor Olimpiade jadi 9,63 detik.

"Saya sangat percaya diri," kata Bolt saat bincang-bincang yang diselenggarakan kanal Instagram resmi Olimpiade, @olympics, pada Rabu waktu setempat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top