Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Once Mekel

Ungkap Bahwa Musik Punya Kekuatan Menyatukan Bangsa

Foto : ANTARA/Humas UNS

Once Mekel (kanan) memberikan penjelasan pada Dialog Kebangsaan dengan tema Musik Dalam Gerakan Kebangsaan di Kampus UNS Surakarta, Minggu (21/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Saat berbicara pada acara Festival Kebangsaan dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, penyanyi Once Mekel menyatakan bahwa musik mempunyai kekuatan untuk menyatukan bangsa

Penyanyi sekaligus salah satu pengurus DPP Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI), Once Mekel, menyatakan musik mempunyai kekuatan untuk menyatukan bangsa.

"Musik bisa diandalkan untuk kebudayaan, termasuk nasionalisme Indonesia. Dulu musik berperan dalam membangkitkan nasionalisme kita," kata Once pada acara Festival Kebangsaan dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Minggu (21/5).

Ia mengatakan musik merupakan seni yang paling dekat dengan manusia serta selalu memiliki kekuatan untuk menyatukan lintas generasi.

"Saya punya teori sendiri, DNA musik paling berpengaruh pada usia 17, paling tidak 20 tahun. Kesukaan kita pada musik di usia tersebut sangat menentukan selera kita selanjutnya," kata Once.

Selain itu, menurut dia, musik memiliki kekuatan luar biasa untuk terus memberikan semangat. Oleh karena itu, ia berharap musik bisa bergerak ke depan untuk mempersatukan bangsa ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top