Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Keamanan Siber

UKPD Diminta "Back up" Data

Foto : ANTARA/HO-Polres Jakbar

Ilustrasi polisi menggerebek markas sindikat judi dalam jaringan (online) di sebuah apartemen di kawasan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, serta meringkus tujuh orang pelaku yang telah meretas 855 situs pemerintah dan pendidikan, Kamis (4/7).

A   A   A   Pengaturan Font

“Kepada Aparatur Sipil Negara  lingkungan Pemerintahan Kota untuk selalu waspada dan menjaga dengan melakukan back up data  pekerjaan agar aman dari tindakan peretasan dan penyalahgunaan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab."

JAKARTA - Seluruh data pekerjaan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) diminta untuk dilindungi dari peretas (hacker). Caranya dengan membuat back up atau menyalin data.

"Kepada Aparatur Sipil Negara lingkungan Pemerintahan Kota untuk selalu waspada dan menjaga dengan melakukan back up data pekerjaan agar aman dari tindakan peretasan dan penyalahgunaan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab," kata Kepala Sudin Kominfotik Jakarta Barat, Andrie Yuswanto di Jakarta, Senin.

Menurut Andrie pencadangan data pekerjaan itu menjadi semakin kontekstual dan penting menyusul telah terjadi serangan terhadap Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) di Surabaya. Juga munculnya sindikat judi dalam jaringan (online) yang meretas situs pemerintah.

Oleh karena itu, Pemkot Jakbar mengajak semua UKPD setempat untuk mengikuti sosialisasi mengenai kesadaran keamanan digital. Kegiatan ini rutin diselenggarakan oleh Sudin Kominfotik Jakarta Barat setiap pekan keempat setiap bulan secara daring.

"Penting bagi kita semua untuk menjaga keamanan data, baik pribadi maupun instansi," tandasnya. Ini sebagai bagian dari usaha menjaga keamanan akan bahaya peretasan dan judi online. Sudin Kominfotik Jakbar melakukan sosialisasi security awareness secara reguler. Semua dapat mengikutinya secara online.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top