Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Seleksi Cawagub

Uji Kelayakan Cawagub Digelar Pekan Ini

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta akan digelar pekan ini. Hal ini dilakukan usai PKS menyerahkan tiga nama cawagub dan dua nama tim uji kepada Partai Gerindra kemarin.

"Minggu ini mereka akan melakukan fit and proper pada tiga nama yang diajukan oleh PKS. Empat orang yang akan menjadi reviewer, dua dari Gerindra dan dua dari PKS. Itu adalah laporan yang disampaikan oleh Gerindra dan PKS pada saya," ujar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di Taman Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (3/1).

Baca Juga :
24.000 Porsi

Meski demikian, tegasnya, Gubernur tidak terlibat dalam proses pemilihan cawagub tersebut. Anies menyerahkan sepenuhnya proses pemilihan cawagub itu kepada kedua partai pengusung, yakni PKS dan Gerindra. Bahkan, Gerindra sendiri menyerahkan sepenuhnya cawagub itu berasal dari kader PKS.

"Kita doakan segera selesai dan kalau udah begitu, tinggal mereka nanti mengajukan surat kepada Gubernur menyampaikan dua nama dan nanti saya meneruskan ke dewan," katanya.

Anies sendiri mengaku telah mengenal baik ketiga cawagub yang diajukan PKS, yakni Agung Yulianto, Ahmad Syaikhu, dan Abdurrahman Suhaimi. Namun, pihaknya menyerahkan sepenuhnya proses pemilihan cawagub itu kepada proses partai politik. Dia hanya berharap, wagub yang dipilih bisa sejalan dengannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top