Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pilpres Amerika Serikat

Trump Kecam Harris atas Inflasi Jelang Peluncuran Kebijakan Strategis

Foto : Natalie BEHRING/AFP

Calon presiden AS dari Partai Republik, Donald Trump

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON - Calon presiden dari Partai Republik sekaligus mantan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, pada hari Rabu (14/8), dilaporkan akan mengkritik catatan ekonomi pemerintahan Presiden Joe Biden, beberapa hari sebelum Kamala Harris mengungkap agenda ekonominya dalam pidato kebijakan utama pertamanya sebagai calon presiden dari Partai Demokrat.

Dikutip dari Channer News Asia, tim kampanye Trump mengatakan ia akan menyampaikan pidato di Kota Asheville, di negara bagian medan pertempuran penting North Carolina tentang kesulitan ekonomi yang diciptakan oleh pemerintahan Harris-Biden.

"Warga Amerika yang bekerja keras menderita karena kebijakan liberal yang berbahaya dari pemerintahan Harris-Biden," kata tim kampanye dalam sebuah pernyataan.

Harga-harga sangat tinggi dan biaya hidup telah melonjak tinggi, membuat mereka yang berpenghasilan tetap tidak yakin bagaimana mereka akan mampu memenuhi standar hidup dasar di masa depan.

Harris menggantikan Presiden Joe Biden pada pencalonan Demokrat bulan lalu, dan sejak itu telah menunggangi gelombang antusiasme yang besar, berbicara di hadapan arena yang penuh sesak dan melampaui keunggulan Trump dalam jajak pendapat - membuat kubu Republik berjuang untuk mengatur ulang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top