Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tranformasi Desain "Hatchback" Premium

Foto : koran jakarta/wachyu ap
A   A   A   Pengaturan Font

Desain yang elegan menjadi tuntutan wajib untuk mobil kelas atas. Desain hatchback Mercedes-Benz bertranformasi menjadi lebih elegan, dilengkapi dengan fitur digital berbasis kecerdasan buatan.

Mercedes Benz A Class generasi ketiga dan keempat sat ini telah bertranformasi dari model lama dengan kap mesin yang pendek seperti pada model 1997-2005 menjadi sebuah hatchback dengan desain yang berkelas.

Generasi ketika sejak 2012, dan generasi keempat pada 2018 pada kap mesinnya menjadi lebih pendek dan memanjang sekaligus membuat ekterior A Class lebih elegan. Pada generasi pertama dan kedua dimensi A Class memiliki panjang 3.606 mm, lebar 1.719 mm, tinggi 1.587 mm dengan jarak sumbu roda 2.423 mm. Kini panjang the new A Class mencapai 4.419 mm, lebar 1.796 mm, dan tinggi 1.440 mm, dengan jarak sumbu roda 2.699 mm. Bagian eksterior the new AClass kini melambangkan gaya yang sporty, dinamisme, serta emosi.

Desain depan yang progresif dengan kap mobil rendah, lampu depan LED datar dengan elemen krom dan lampu mengemudi di siang hari yang terang bagaikan cahaya obor memastikan kendaraan selalu tampil menarik dan memikat secara emosional.

"Peluncuran A-Class generasi keempat ini menandai keberhasilan kami dalam mendefinisikan kembali kemewahan modern di kelas mobil kompak," ujar Presiden & CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia Roelof Lamberts, di Jakarta.

Grille radiator yang mencolok dengan bintang khas Mercedes, yang siluetnya bergerak menuju bagian bawah mobil serupa model sebelumnya, juga mengedepankan louvre tengah berwarna perak yang semakin menggarisbawahi gaya sporty the new A-Class.

Bagian belakang the new A-Class juga tampak lebih luas berkat greenhouse yang lebih berat, sehingga mempertegas bahu kendaraan serta reflektor sisi yang telah diperluas pada bemper belakang yang terbagi menjadi dua bagian modular. Selain dimenasi yang lebih lega,model terbaru dari perusahaan yang berbasis di Stuttgart, Jerman ini berhasil merombak standar kemewahan modern di kelas mobil kompak, dan merevolusi dunia desain interior.

Secara teknologi, the new A-Class tak hanya menduduki posisi pertama karena fitur MBUX - Mercedes-Benz User Experience yang dimilikinya, namun juga karena menawarkan sejumlah fungsi yang sebelumnya merupakan ciri khas kendaraan kelas mewah.

Arsitektur interiornya yang unik tercipta melalui desain avant-garde pada bagian dashboard. Untuk pertama kalinya, Mercedes-Benz juga menghilangkan panel cowl yang umumnya ditempatkan di atas kokpit. Ini menyebabkan badan utama dashboard tampak memanjang dari satu pintu depan ke pintu lainnya tanpa adanya diskontinuitas visual. Widescreen Cockpit dengan dua layar berukuran 10.25 inci berdiri bebas di bagian depan kendaraan. Selain itu, ventilasi udara bergaya turbin sporty juga menjadi sebuah sorotan yang menarik.

Dashboardnya juga terbagi menjadi dua bagian horizontal berbentuk tiga dimensi, pada bagian bawah memiliki "celah" yang membuatnya tampak terpisah dari badan utama dashboard, serta terlihat melayang di depan dashboard. The new A-Class merupakan model Mercedes-Benz pertama yang menampilkan sistem multimedia MBUX - Mercedes-Benz User Experience yang membawa era baru dalam konektivitas Mercedes.

"Salah satu fitur unik dari sistem ini adalah kemampuanya untuk belajar melalui kecerdasan buatan. MBUX dapat dipersonalisasi dan menyesuaikan diri untuk memenuhi kebutuhan penggunanya," ujar Lamberts. MBUX mampu menghubungkan kendaraan, pengemudi dan penumpang secara emosional.

MBUX juga memiliki sejumlah fitur lainnya yang menarik, seperti kokpit Widescreen beresolusi tinggi dengan layar media yang dapat dioperasikan melalui sentuhan, tampilan navigasi, serta kontrol suara cerdas dengan pengenalan suara alami yang diaktifkan melalui kata sandi "Hey Mercedes."

Selain memiliki visibilitas yang lebih baik, paket seat comfort , the new A Class dilengkapi dengan Active Parking Assist with PARKTRONIC berfungsi untuk membantu pengemudi ketika mencari ruang parkir dan memasuki atau meninggalkan ruang parkir paralel atau sempit. Saat berada di ruang parkir yang sempit, fitur ini akan aktif dalam arah maju maupun mundur.

Hal ini memungkinkan kendaraan untuk dipandu saat masuk dan keluar dari ruang parkir. Jika transmisi 7GDCT clutch telah terpasang, maka akselerasi, pengereman dan perpindahan gigi akan beroperasi secara otomatis selama proses ini berlangsung. Pada lampu depan terdapat LED High Performance untuk keamanan dan penghematan energi .

Cahaya putih yang hangat dan terang dari lampu depan LED High Performancelebih menyerupai temperatur warna di siang hari dibandingkan lampu halogen. Oleh Mercedes-Benz mobil yang dijual pada harga Harga 649 juta rupiah ini dibekali dengan mesin bensin 1.33 liter terbaru yang efisien, namun tetap mempertahankan kemampuan sporty serta meningkatkan nilai utilitasnya.

Dengan tambahan turbo mobil ini mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar163 tenaga kuda, dengan torsi maksimum mencapai 250 Nm.

Tenaga disalurkan ke transmisi 7G-DCT dualclutch. Mesinnya yang hemat hanya membutuhkan 5.2 liter bensin untuk mencapai jarak 100 km, dengan emisi CO2 120 gram per km. Untuk kaki-kaki, New A Class dibeali dengan pelek ukuran 18 inci dan comfort suspension berpegas baja serta fitur DYNAMIC SELECT. Comfort suspension telah diturunkan hingga 15 mililiter ini memiliki pegas dan peredam yang telah dikonfigurasi secara khusus untuk memberikan karakteristik kendaraan yang lebih sporty.

"Teknologi baru harus dapat berfokus kepada masyarakat dan membuat hidup mereka menjadi lebih mudah. The new A-Class telah melakukan ini melalui begitu banyak cara, dan berupaya untuk menjadi pendamping yang memikat secara emotif dan cerdas," kata Lamberts. hay/E-6

Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top