Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tommy Sugiarto Gagal Juarai Korea Terbuka

Foto : AFP/Ed JONES
A   A   A   Pengaturan Font

Seoul - Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto gagal meraih gelar juara turnamen Korea Terbuka 2018. Dalam pertandingan di HK Handball Stadium, Seoul, Korea Selatan, Minggu (30/1), Tommy kalah dari pemain Taiwan, Chou Tien Chen dua gim langsung dari pemain peringkat empat dunia itu 13-21, 16-21 selama 39 menit permainan.

Catatan pertemuan kedua pemain pun menjadi 5-4 bagi Chou Tien Chen setelah pertemuan terakhir mereka pada Indonesia Terbuka 2018 dengan hasil kemenangan pemain Merah-Putih itu 21-13, 14-21, 21-18.

Sebelumnya pada laga semifinal Korea Terbuka 2018, Sabtu (29/9), Tommy menang atas sesama pemain Indonesia Jonatan Christie 21-13, 22-20 selama 44 menit permainan. Turnamen tingkat Super 500 itu menjadi pencapaian bagi Tommy setelah tumbang pada dua turnamen lain yaitu di Jepang dan China.

Pada Jepang Terbuka 2018, Tommy tersingkir pada laga pertama dari pemain unggulan China Chen Long 21-12, 17-21, 14-21. Sedangkan dalam China Terbuka 2018, mantan pemain pemusatan latihan nasional Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) itu kalah dari pemain tuan rumah Shi Yuqi 21-23, 13-21.

Kegagalan Tommy tahun ini membuat Indonesia gagal meraih gelar juara. Hasil itu sekaligus gagal menyamai torehan Korea Terbuka tahun lalu dengan menciptakan all Indonesian final di sektor tunggal putra. Anthony akhirnya menjadi juara usai mengalahkan Jonatan Christie di final Korea Terbuka 2017.

Selain itu, Indonesia mendapatkan gelar juara di nomor ganda campuran lewat Praveen Jordan/Debby Susanto. Mereka menjadi jawara usai mengalahkan wang Yilu/Huang Dongping di final tahun lalu. Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top