Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

TNI AL Bangun Monumen Latihan Bersama AL Seluruh Dunia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

SURABAYA - TNI Angkatan Laut memulai pembangunan Tugu Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) di Taman Malomba, Mataram, Nusa Tengara Barat.

Monumen dengan tinggi 11,28 meter dan lebar diameter 4,5 meter itu dibangun menandai berakhirnya rangkaian kegiatan latihan militer MNEK 2018 yang diikuti 24 negara sahabat, bulan lalu.

"Monumen MNEK ini dibangun dengan tema "Corporporate To Respond Disaster And Humanitarian Issues," kata Kordinator pembangunan monumen, Kolonel Marinir Arinto Beny Sarana, melalui keterangan tertulis, Kamis (5/4).

Dia menambahkan, pembangunan monumen berbentuk Tugu Mercusuar tersebut dilakukan oleh 15 prajurit Marinir dengan rencana pelaksanaan selama 30 hari. Monumen akan mempunyai sejumlah filosofi.

Filosofi pertama, bangunan berbentuk segi lima melambangkan Pancasila, kedua anak tangga 3 tingkat melambangkan Trisila TNI-AL, ketiga bangunan setinggi 9,1 meter berbentuk Mercusuar dengan satu lampu di setiap sisinya sebagai tanda Navigasi Laut. SB/AR-3

Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top