Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

Tiongkok Tunjuk Diplomat "Prajurit Serigala" Jadi Duta Besar untuk AS

Foto : CNS/CHINA OUT/AFP

DUTA BESAR BARU TIONGKOK UNTUK AS I Direktur Departemen Penerangan Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Qin Gang saat berbicara dalam sebuah acara di Beijing. Qin Gang, salah satu diplomat “Prajurit Serigala” paling terkemuka di Tiongkok, Rabu (28) diumumkan sebagai duta besar baru negaranya untuk Amerika Serikat.

A   A   A   Pengaturan Font

Hubungan AS-Tiongkok telah memburuk dengan cepat dalam beberapa tahun terakhir, dengan kedua kekuatan tersebut bentrok dalam berbagai masalah, termasuk perdagangan, hak asasi manusia, keamanan siber, dan asal mula pandemi Covid-19.

Sementara Presiden AS, Joe Biden, telah menurunkan nada sejak menjabat. Dia sebagian besar mempertahankan sikap hawkish pendahulunya, Donald Trump, terhadap Tiongkok, menggambarkan negara itu sebagai tantangan utama bagi AS.

Qin, yang menemani Xi dalam banyak perjalanan ke luar negeri sebagai Kepala Protokol Kementerian Luar Negeri, adalah salah satu diplomat yang dengan gigih membela Tiongkok dalam menghadapi meningkatnya kritik di panggung dunia.

Pria berusia 55 tahun, yang memulai kariernya di bidang diplomasi pada 1988, dianggap lebih hawkish dari pendahulunya di Washington, Cui Tiankai. Qin menghabiskan beberapa tahun di kedutaan Tiongkok di London, dan fasih berbahasa Inggris.

Analis independen yang berbasis di Beijing, Hua Po, menggambarkan Qin sebagai "salah satu anggota tulang punggung" gerakan Prajurit Serigala.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top