Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

Tiongkok Minta AS Jangan Ganti Nama Kantor Perwakilan Taiwan

Foto : WIKIPEDIA

Kantor Perwakilan Ekonomi dan Budaya Taiwan di Washington, Amerika Serikat.

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Tiongkok memperingatkan Amerika Serikat (AS) untuk menghentikan, untuk meningkatkan hubungan atau terlibat dalam interaksi resmi dengan Taiwan. Ini terjadi di tengah laporan bahwa AS sedang mempertimbangkan mengganti nama kantor Taiwan, termasuk mengizinkan perubahan nama Kantor Perwakilan Ekonomi dan Budaya Taipei (Taipei Economic and Cultural Representative Office/TECRO) di Washington DC menjadi Kantor Perwakilan Taiwan (Taiwan Representative Office).

"Tiongkok telah melayangkan keberatan diplomatik pada AS atas laporan media bahwa pemerintahan Biden sedang mempertimbangkan untuk mengizinkan otoritas Taiwan untuk mengganti nama TECRO menjadi Kantor Perwakilan Taiwan," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Zhao Lijian, dalam sebuah konferensi pers pada Senin (13/9).

AS, tambah Zhao, harus menangani masalah Taiwan dengan cara yang bijaksana agar tidak merusak hubungan Tiongkok-AS serta perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan.

Tanggapan Beijing muncul setelah adanya laporan yang mengeklaim bahwa Washington berencana mengubah nama Kantor Perwakilan Ekonomi dan Budaya Taipei (TECRO) menjadi Kantor Perwakilan Taiwan.

Dasar Politik
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top