Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

Tiongkok Desak Amerika Serikat Berhenti Mengecam Kebijakannya

Foto : TEH ENG KOON/AFP

Ilustrasi Bendera Tiongkok dan Amerka Serikat

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Beijing mendesak Amerika Serikat (AS) untuk berhenti mengecam Tiongkok, pada Senin (26/7), saat utusan tingkat tertinggi AS di bawah pemerintahan Presiden Joe Biden berkunjung ke negara itu. Kunjungan Wakil Menteri Luar Negeri AS, Wendy Sherman, ke kota utara Tianjin adalah pertemuan besar pertama antara dua ekonomi terbesar dunia tersebut.

Kunjungan Sherman ke Tiongkok bertujuan membicarakan "pagar pembatas" ketika hubungan kedua negara terus memburuk akibat berbagai masalah, mulai dari keamanan siber dan supremasi teknologi hingga dugaan pelanggaran hak asasi manusia di Hong Kong dan Xinjiang.

"Harapannya mungkin dengan menjelekkan Tiongkok, AS entah bagaimana bisa menyalahkan Tiongkok atas masalah strukturalnya sendiri," kata Wakil Menteri Luar Negeri Tiongkok, Xie Feng, kepada Sherman, dalam pernyataan yang dikeluarkan oleh Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Senin (26/7) pagi.

"Kami mendesak AS untuk mengubah pola pikirnya yang sangat sesat dan kebijakan berbahayanya," kata pernyataan itu mengutip Xie, seraya menambahkan bahwa AS memandang Tiongkok sebagai "musuh dalam bayangan".

Kesulitan Serius
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top