Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Timnas Hoki Indoor Jalani TC Jelang Asian Games

Foto : ANTARA/Aditya Pradana Putra

Hoki putra Indonesia menang atas Filipina. Atlet hoki indoor putra Indonesia melakukan selebrasi usai memenangkan pertandingan penyisihan grup SEA Games 2023 melawan Filipina di hall Dinosaurs Alive, Chrouy Changvar, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (3/5/2023). Indonesia menang dengan skor 20-0.

A   A   A   Pengaturan Font

Timnas hoki indoor jalani TC dan laga pemanasan jelang Asian Games

JAKARTA - Tim nasional hoki indoor putra dan putri Indonesia menjalani training camp (TC) dan melakukan laga pemanasan jelang Asian Games 2022 Hangzhou.

Dikutip dari keterangan resmi yang diterima pada Rabu, TC dan serangkaian laga uji coba telah mereka jalani di Malaysia selama satu bulan.

"Kondisi fisik mereka cukup prima dan tidak ada yang mengalami cedera. Begitu juga dengan mental bertandingnya pun cukup bagus usai menjalani TC dan serangkaian uji coba di Malaysia," kata Pelatih Kepala Timnas Hoki Indoor IndonesiaMuhammad Dhaarma Raj.

Sebelum menjalani pertandingan, pelatih mengatakan skuad yang dipimpin Aulia Akbar Al Ardh dan Selly Amalia Florentinaitu juga akan menjalani program latihan ringan untuk menjaga kondisi fisik pemain tetap bugar.

"Kita hanya melakukan latihan ringan untuk meningkatkan kerja sama tim serta fokus pada pertahanan dan menajamkan strategi penyerangan," jelasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top