Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Transportasi Massal l Pelaku Vandalisme Gerbong MRT Diduga Kabur ke Luar Negeri

Tiket MRT Diusulkan Rp8.500

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

PT MRT Jakarta tetap mengusulkan agar masyarakat dididik untuk membayar tiket secara sukarela dan tidak banyak mendapat subsidi oleh pemerintah.

JAKARTA - PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta mengusulkan besaran tiket MRT untuk masyarakat Jakarta sebsar 8,500 rupiah per 10 kilometer. Namun, harga tiket ini akan ditentukan kemudian oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bersama DPRD DKI Jakarta.

"Pemprov yang akan menentukan (tarif). Kalau kita sudah mengusulkan. Usulan dari MRT Jakarta itu 8.500 rupiah untuk per 10 km. Rata-rata 8.500 rupiah by distance kalau lebih pendek lebih murah. Kalau lebih panjang lebih mahal," ujar Direktur Utama PT Masa Rapid Transit (MRT) Jakarta, William Sabandar, di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (2/10).

Baca Juga :
Gerai Layanan

Diakuinya, aparat Pemprov DKI Jakarta sedang menggodok pembahasan tarif secara teknis. Menurutnya, tarif MRT tersebut dipastikan akan mendapatkan subsidi pemerintah. Sehingga tidak terlalu memberatkan masyarakat. "Itu kan di subsidi. Jadi itu keputusannya tergantung Pemprov. Karena 8.500 rupiah itu berdasarkan kerelaan membayar masyarakat. Itu pun harus disubsidi. Jadi, kalau harganya makin rendah subsidinya makin tinggi," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top