Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
IKN Nusantara

Tiga Sektor Potensial Gorontalo Disiapkan untuk Penunjang IKN

Foto : Antaranews
A   A   A   Pengaturan Font

GORONTALO - Pemerintah Provinsi Gorontalo saat ini sedang menyiapkan tiga sektor potensial daerah sebagai penunjang Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer, mengatakan tiga sektor tersebut adalah infrastruktur, pertanian dan perikanan. "Saat ini kami melakukan pembenahan-pembenahan dari segi infrastruktur, maupun dari sektor pertanian dan perikanan yang menjadi unggulan," kata Hamka di Gorontalo, kemarin.

Ia mengapresiasi kebijakan pemerintah pusat menetapkan IKN di Kalimantan Timur, serta menilai keputusan yang diambil tersebut sangat matang dan penuh pertimbangan.

Salah satu bentuk dukungan Gorontalo terhadap IKN yakni memperbaiki infrastruktur transportasi darat dan laut, karena Gorontalo dan Sulawesi Tengah termasuk provinsi yang paling dekat dengan IKN.

"Ada pembenahan Bandara Jalaluddin untuk keperluan transportasi. Di Pohuwato juga sedang di bangun satu bandara baru, nanti jadi bandara penyangga. Kami juga terus berbenah dari sisi pelabuhan untuk transportasi laut," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top