Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"The Reds" Perpanjang Keunggulan

Foto : AFP/ GLYN KIRK
A   A   A   Pengaturan Font

Liverpool meraih kemenangan penting lewat clean sheet ke-13 dalam 22 pertandingan Liga Inggris musim ini.

LONDON - Gol dari titik penalti pada babak kedua yang dijaringkan Mohamed Salah membuat Liverpool unggul tujuh poin di puncak klasemen Liga Inggris. "The Reds" menang 1-0 atas Brighton, Minggu (13/1) dini hari WIB. Pada laga lainnya, harapan Arsenal untuk finis empat besar mengalami pukulan lain dalam kekalahan dari West Ham.

Chelsea kini unggul enam poin dari "The Gunners" dalam perebutan tempat kualifikasi Liga Champions setelah mengalahkan Newcastle 2-1.

Usai laga, pelatih Liverpool Jurgen Klopp memuji kedewasaan tim asuhannya. Liverpool sebelumnya kalah pada dua pertandingan terakhir mereka. Manchester City memastikan satu-satunya kekalahan Liverpool di Liga Inggris sebelum tim lapis kedua asuhan Klopp disingkirkan Wolves dari Piala FA.

Liverpool tidak tampil dengan performa terbaik mereka di pantai selatan Inggris, tetapi meraih kemenangan penting lewat clean sheet ke-13 dalam 22 pertandingan liga musim ini.

"Kami bukan Harlem Globetrotters, kami harus memberikan hasil," ujar Klopp tentang perlunya merespon kekalahan di City.

"Untuk itu, kami perlu tampil maksimal. Itu bukan performa terbaik musim ini. Tapi saya akan mengatakan itu adalah performa paling matang musim ini. Itu sangat penting. Pada hari-hari baik, semua orang bisa menang; pada hari-hari biasa tidak banyak tim yang bisa memenangkan pertandingan dan, pada hari yang buruk, hanya sedikit yang bisa menang," sambungnya.

"Hari ini bukan hari yang buruk tetapi itu adalah hari yang sulit karena Brighton bermain dengan sangat baik," tandasnya.

Salah hanyalah salah satu dari sejumlah pemain reguler tim utama yang kembali bermain usai kekalahan dari Wolves. Pemain asal Mesir itu kesulitan sebelum jeda saat Brighton bertahan dan tim tamu mendominasi penguasaan bola tanpa mampu mencetak gol.

"Itu sangat sulit, tetapi memang begitu. Saya menyukai pertunjukan itu. Itu bukan opera sepakbola, tapi itu adalah permainan yang sangat bagus," ucap Klopp.

Salah dijatuhkan di area terlarang oleh Pascal Gross dan hadiah penalti tak disia-siakannya. "Saya tak menyalahkan Pascal karena Mo Salah mungkin pemain yang paling berbahaya begitu dia berada di posisi itu satu lawan satu," ujar pelatih Brighton, Chris Hughton, yang tidak mengeluhkan penalti tersebut.

Salah menjaringkan bola dari titik putih yang membuatnya bergerak sejajar dengan Pierre- Emerick Aubameyang dan Harry Kane sebagai pencetak gol terbanyak liga dengan koleksi 14 gol musim ini.

Arsenal Kalah

Pemain muda Declan Rice mencetak gol pertamanya di West Ham ketika Arsenal yang dilatih Unai Emery kalah 0-1 di Stadion London.

Mesut Ozil sekali lagi tidak dipilih dalam skuad Emery dan "The Gunners" kini tanpa kemenangan dalam lima laga tandang musim ini. "Kami memutuskan bahwa para pemain di sini adalah yang terbaik untuk pertandingan ini," ujar Emery tentang ketidakhadiran Ozil.

"Kami menang dengan dia, kami kalah dengannya. Tidak ada pemain yang membuat perbedaan antara menang dan kalah," sambungnya.

Pada pertandingan lain, 10 pemain Southampton bertahan untuk menang 2-1 atas Leicester. Penalti James Ward-Prowse memberi "The Saints" keunggulan pada menit ke-11 sebelum Yann Valery dikeluarkan.

Southampton masih menggandakan keunggulan mereka jelang babak pertama usai melalui Shane Long dan bertahan di babak kedua meski "The Foxes" membalas satu gol lewat Wilfried Ndidi.

"Saya sangat bangga dengan pemain saya," ujar pelatih Southampton Ralph Hasenhuttl. "Unggul 2-0 atas Leicester bukanlah hal yang mudah dan kami bertahan dengan komitmen yang fantastis," sambungnya.

Fulham tetap berada di zona degradasi saat Burnley menang 2-1 di Turf Moor meski tidak memiliki satu pun tembakan ke target. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top