Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Terungkap! Dipicu Dendam, Ternyata Ini Alasan Pembunuh Eks Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe

Foto : Reuters

Terduga pembunuh mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe

A   A   A   Pengaturan Font

Pria bernama Tetsuya Yamagami telah ditangkap atas pembunuhan Mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe. Kepolisian mengungkapkan, Yamagami meyakini bahwa Abe memiliki kaitan dengan kelompok keagaaman tertentu, yang dianggap sebagai penyebab keuangan ibunya hancur.

Pria tersebut, meyakini bahwa Abe mendukung sebuah kelompok keagamaan, yang diberi sumbangan oleh ibunya "dalam jumlah sangat besar", menurut laporan kantor berita Kyodo yang mengutip sumber-sumber penyelidik.

Pria berusia 41 tahun itu mengatakan kepada polisi bahwa ibunya menjadi bangkrut akibat menyumbang kelompok itu, surat kabar Yomiuri dan beberapa media lainnya melaporkan.

"Ibuku tersedot ke dalam sebuah kelompok keagamaan dan aku benci itu," kata Kyodo dan media lainnya yang mengutip Yamagami yang memberi pengakuan kepada polisi.

Kepolisian Nara menolak berkomentar tentang informasi yang dilaporkan oleh media Jepang menyangkut motif Yamagami ataupun persiapan yang dilakukan pria tersebut. Media massa tidak menyebutkan nama kelompok keagamaan yang membuat Yamagami kesal.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top