Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Terbelit Utang, Pemain Barca Diminta Tetap Fokus

Foto : LLUIS GENE / AFP

Ronald Koeman

A   A   A   Pengaturan Font

BARCELONA - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengatakan bahwa dia tidak berpikir para pemainnya terganggu oleh masalah keuangan klub. Koeman menyerukan agar tim asuhannya fokus menghadapi pertandingan.

Koeman telah memasukkan kembali Lionel Messi ke dalam daftar skuad untuk laga babak 16 besar Copa del Rey tengah pekan ini saat bertandang ke markas Rayo Vallecano. Messi kembali bisa bermain setelah menjalani larangan dua pertandingan karena menerima kartu merah dalam kekalahan di final Piala Super Spanyol.

Koeman mengatakan pada konferensi pers yang berlangsung Selasa (26/1) waktu setempat bahwa pemain asal Argentina itu sangat menantikan bisa bermain kembali. Meski demikian, Koeman menolak untuk mengatakan apakah Messi akan menjadi starter.

"Leo sangat ingin bermain dan memenangkan banyak hal, dia terbiasa memenangkan trofi, dia adalah pemain pemenang dan ingin berada di setiap pertandingan, besok ketika kami sampai di sana saya akan mengumumkan tim," ujar Koeman.

Barca merilis laporan keuangan mereka untuk musim 2019-2020 pada hari Senin. Laporan itu mengungkapkan utang 1,173 miliar euro (20.1 triliun rupiah). Jumlah tersebut termasuk 730,6 juta euro utang jangka pendek yang sebagian besar merupakan cicilan untuk transfer pemain.

Media lokal melaporkan bahwa Barcelona telah menunda hingga Februari untuk pembayaran gaji pemain yang semula dijadwalkan dibayarkan pada Desember. n ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top