Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tepat Pada Perayaan Year Debut Anniversary Yang Ke-10 Lay Exo Pamit Dari SM Entertainment

Foto : Via Instagram/ @layzhang
A   A   A   Pengaturan Font

Lay Zhang atau juga yang dikenal dengan Lay Exo, salah satu member dari Boy Grup KPop asal Korea Selatan itu pamit untuk keluar dari SM Entertainment. Lay yang sejak 2017 lalu telah bersolo karir di China, menyampaikan maksudnya tersebut lewat tulisannya yang di unggah pada Instagram pribadinya Jumat, (8/4).

Dalam suratnya tersebut ia mengungkapkan rasa terima kasih pada semua member EXO, SM Entertainment dan tentunya kepada semua fans yang telah mencintainya. Selain itu ia juga berjanji akan selalu siap kembali menjadi Lay apabila member Exo membutuhkannya.

"Sepuluh tahun bersama. Terima kasih semuanya. Terima kasih kepada saudara-saudaraku EXO atas kebersamaan dan dukungan kalian. Terima kasih kepada para kolega di SM Entertainment yang telah menyaksikan segala perkembangan dan pencapaianku. Terima kasih kepada semua penggemar atas cinta dan dukungan tanpa syarat. Telah tiba waktunya untuk mengucapkan selamat tinggal sebagai artis SM Entertainment. Ini juga menjadi titik awal 30 tahunku. Namun, aku akan tetap menjadi Lay saat para anggota membutuhkanku. Aku adalah anggota keluarga kalian di China, Zhang Yixing. Aku cinta kalian selamanya. EXO."

Sebelumnya, Lay turut berpartisipasi kembali dengan member EXO yang lain dalam Don't Fight the Feeling. Itu menjadi kemunculan pertama Lay bersama EXO sejak berpartisipasi dalam album Tempo pada 2018 silam.

Lay mulai dikenalkan pertama kali sebagai member EXO pada 2012 silam dalam teaser debut mereka. Ia resmi memulai debutnya sebagai member subunit EXO-M yang saat itu membawakan lagu dalam bahasa Mandarin. Namun sayangnya saat itu subunit tersebut tidak bertahan lama, karena tiga member Exo yang berasal dari China memilih untuk hengkang dari Grup tersebut. Keluarnya Lay Exo menjadi member China terakhir yang saat ini pun memilih untuk menyudahi kontraknya dengan SM Entertainment tersebut.

Selama berkarir solo di China, Lay aktif berkarier solo, seperti memproduksi album, bermain drama atau film, dan mendirikan agensinya sendiri yaitu Chromosome Entertainment Group pada Oktober 2020.

Pada 2017, Lay mulai merilis album solo berjudul Lay 02 Sheep. Setelahnya, ia mulai rajin merilis single seperti Lose Control hingga Honey. Album terakhir yang dirilis oleh Lay adalah Lit terbagi dalam 2 bagian. Bagian pertama dirilis pada Juni 2020 dan bagian kedua dirilis Juli 2020.

Ia juga tampil sebagai presenter dalam acara kompetisi music di China, Idol Produser, dan menjadi kapten dalam Street Dance Of China.

Hal ini tentunya akan membuat Exo-L para pencinta Exo sedih, namun tentunya para fans juga harus tetap mendung dan menghargai keputusan idolanya tersebut.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Nanda Rizatul Ulfa

Komentar

Komentar
()

Top