Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Teknologi TV Samsung Bisa Dilihat Konsumen Secara Maya

Foto : ISTIMEWA

TV Samsung

A   A   A   Pengaturan Font

Virtual Experience World juga menghadirkan kesempatan menjelajahi keunggulan The Frame, Lifestyle TV yang dirancang untuk memperindah hunian penggunanya. Pengunjung bisa mengamati bagaimana fitur Art Mode di The Frame akan mengubah layar TV menjadi pigura seni yang menampilkan berbagai koleksi karya seni kelas dunia.

Pengunjung juga bisa menyaksikan cara kerja Matte Display, fitur baru yang kini bisa dinikmati pada jajaran The Frame, yang mengurangi pantulan cahaya sehingga setiap karya seni yang ditampilkan di layar The Frame akan tampak semakin realistik. Pengunjung juga bisa mencoba sendiri fitur auto-rotating pada The Frame, yang memberikan pengalaman baru dalam menikmati karya seni maupun trend konten-konten vertikal saat ini.

Virtual Experience World juga menyediakan tiga ruang virtual untuk The Freestyle, yaitu ruangan studio, kafe, dan glamping site. Hal ini untuk menggambarkan betapa portable-nya perangkat hiburan ini untuk digunakan di berbagai tempat dan berbagai skenario.

Ruangan tersebut termasuk untuk melihat bagaimana mudahnya mengoperasikan The Freestyle berkat adanya fitur-fitur seperti auto keystone, auto levelling, dan auto focus. Melalui teknologi konten ditampilkan tegak lurus dan fokus, serta mudah diproyeksikan mulai dari dinding hingga ke langit-langit tenda, berkat dudukan (cradle) yang bisa diputar 180 derajat.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top