Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tekfin Tarik Investor Pasar Modal

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) optimistis jumlah investor di pasar modal akan terus meningkat cepat dengan memanfaatkan teknologi finansial (tekfin).

"Seiring dengan dimanfaatkannya financial technology dalam pemasaran industri pasar modal, kami optimistis jumlah investor pasar modal Indonesia masih akan terus meningkat dengan cepat," ujar Kepala Eksekutif Pasar Modal OJK, Hoesen di Jakarta, Senin (8/10).

Saat ini, tingkat literasi dan inklusi keuangan dari sektor pasar modal masih terbilang relatif rendah. Dari hasil survei OJK pada 2016, indeks literasi keuangan sektor pasar modal hanya sebesar 4,4 persen dan indeks inklusi keuangan di sektor pasar modal hanya sebesar 1,25 persen.

Selain itu, lanjut dia, rendahnya tingkat inklusi sektor pasar modal tercermin dari jumlah nomor identitas tunggal investor (single investor identification/SID), baik dalam saham, surat berharga negara (SBN), dan reksa dana.

Hoesen menilai rendahnya inklusi dan literasi keuangan antara lain disebabkan akses terhadap informasi dalam layanan jasa keuangan yang kurang menjangkau masyarakat, khususnya di luar pulau Jawa.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top