Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Targetkan Siswa Sekolah, 19 Orang Tewas dalam Bom Bunuh di Afghanistan

Foto : AFP

Kerabat dan staf medis memindahkan seorang gadis yang terluka dari ambulans di luar sebuah rumah sakit di Kabul setelah bom bunuh diri di sebuah pusat pembelajaran di daerah Dasht-e-Barchi di ibukota Afghanistan.

A   A   A   Pengaturan Font

Setidaknya 19 orang meninggal dunia dan 27 lainnya terluka dalam aksi bom bunuh diri di sebuah lembaga pendidikan di ibu kota Afghanistan, Kabul, pada Jumat (30/9).

"Sebuah ledakan terjadi di dalam sebuah institut, ledakan itu [menyebabkan] korban," kata juru bicara kepolisian Kabul Khalid Zadran kepada Reuters.

Mengutip kantor berita AFP, ledakan itu dilaporkan terjadi di kawasan Dasht-e-Barchi di Kabul barat, sebuah daerah yang didominasi Muslim Syiah yang dihuni oleh komunitas minoritas etnis Hazara, tempat terjadinya beberapa serangan paling mematikan di Afghanistan.

"Para siswa sedang mempersiapkan ujian ketika seorang pembom bunuh diri menyerang pusat pendidikan ini. Sayangnya, 19 orang tewas dan 27 lainnya terluka," kata juru bicara polisi Khalid Zadran.

Berbicara kepada Reuters, seorang saksi yang enggan disebutkan identitasnya mengatakan seorang penyerang bunuh diri telah meledakkan bahan peledak. Sejauh ini, tidak ada klaim tanggung jawab langsung atas serangan itu.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top