Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Tanggapi Desakan Iwan Bule Mundur, PSSI: Siapa yang Nyuruh?

Foto : Antara

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Ahmad Riyadh

A   A   A   Pengaturan Font

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Ahmad Riyadh buka suara terkait desakan mundur terhadap Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule. Ini terkait tragedi kanjuruhan yang menewaskan 133 orang.

"Siapa yang nyuruh? Kalo voter memenuhi syarat sesuai statunya ya dijalankan. Sampai hari ini voter enggak ada yang mengusulkan. Enggak semua masyarakat jadi voter," kata Riyadh usai mendampingi Iwan Bule menjalani pemeriksaan di Mapolda Jatim, Kamis (20/10).

Riyadh mengatakan, PSSI telah bertanggung jawab atas tragedi kanjuruhan. Hal tersebut seiring proses hukum yang tengah dijalankan oleh PSSI saat ini.

"Tanggung jawab pasti. Lewat pemeriksaan hari ini. Kegiatan PSSI, task force jalan, keamanan semua jalan. Ada peraturan polisi yang digodok, yang seimbang, yang cocok dilaksanakan di FIFA, PSSI, dan pemerintah. Sinkron berlaku seluruh Indonesia," ucapnya.

Sementara itu, PSSI menolak rekomendari dari Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) Tragedi Kanjuruhan untuk merombak kepengurusan melalui Kongres Luar Biasa (KLB). Menurut Riyadh, KLB merupakan hak anggota PSSI, yang akan digelar jika anggota meminta dilaksanakannya KLB.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Fandi
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top