Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tak Hanya Meningkatkan Suasana Hati, Ternyata Tertawa Mampu Tingkatkan Kesehatan Jantung? Berikut Faktanya

Foto : iStock/ Fizkes
A   A   A   Pengaturan Font

Tawa biasanya muncul saat ada momen menarik atau lucu yang mengundang gelak tawa, ternyata tertawa juga dapat mencairkan suasana sehingga dapat menyatukan koneksi dengan orang lain. Terlepas dari tawa yang terbahak-bahak keras atau hanya dengan cekikikan kecil saja faktanya tertawa memberikan manfaat bagi kesehatan pula. Seperti yang dilansir dari Gaiam.com peneliti Dr. Lee Berk dan Dr. Stanley Tan di Universitas Loma Linda di California mengatakan tertawa memiliki banyak manfaat membuat bahagia hingga meningkatkan kesehatan jantung. Berikut adalah beberapa manfaat tertawa bagi kesehatan.

  1. Mengurangi Stress

Saat stress maka produksi kortisol akan meningkat, sebenarnya kortisol bermanfaat bagi tubuh namun apabila diproduksi secara berlebihan maka akan mengaktifkan respon melawan tubuh. Ternyata hal ini dapat di atasi dengan tertawa, saat tertawa maka tubuh meningkatkan asupan oksigen yang nantinya membantu mengontrol kadar kortisol.

  1. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Stress yang kemudian depresi dapat memicu penyakit kronis seperti jantung. Maka tertawa dibutuhkan saat otak melepaskan endorfin dirinya akan merasa bahagia. Tertawa dapat mengubah kesecamasan menurun sehingga kadar stress akan ikut menurun pula, hal ini yang akan meningkatkan kesehatan jantung serta membantu terhindar dari penyakit kronis lainnya.

  1. Merangsang Organ

Tertawa meningkatkan asupan oksigen, merangsang otot, paru-paru, dan jantung, dan meningkatkan pelepasan endorfin. Selainitu tertawa meningkatkan sirkulasi darah yang lebih baik, yang membantu dalam pencegahan penyakit kardiovaskular dan merangsan kesehatan pada organ lainnya.

  1. Memperbaiki Suasana Hati

Tertawa membuat perasaan lebih bahagia, melepaskan endorfin di otak, dan meningkatkan mood. Bahkan tawa yang relatif singkat per hari dapat menurunkan kadar hormon stres.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Nanda Rizatul Ulfa

Komentar

Komentar
()

Top