Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tahun Lalu, PII Bukukan Laba Bersih Rp836 Miliar

Foto : Istimewa.

Penyerahan Laporan Tahunan PT PII Tahun Buku 2023 yang disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

A   A   A   Pengaturan Font

Pada kesempatan sama, Komisaris Utama PT PII, Rina Widiani Wahyuningdyah menyampaikan bahwa selain kinerja yang cemerlang, implementasi tata kelola perusahaan (good corporate governance) juga menjadi komitmen PT PII. Hal ini dibuktikan dari hasil penilaian Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan sebagai asesor independen pada aspek GCG di mana skor GCG PT PII mencapai angka 90,04 (sangat baik).

Sementara itu, Dirjen Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan RI, Rionald Silaban yang mewakili Pemerintah Indonesia sebagai Pemegang Saham PT PII, menyampaikan apresiasi atas pengawasan yang dilakukan oleh Dewan Komisaris. Rionald juga menyampaikan beberapaarahan kepada Dewan Direksi dan Komisaris PT PII, di antaranya agar dilakukan evaluasi menyeluruh atas potensi klaim penjaminan dan terminasi penjaminan proyek, serta kendala penundaan penandatanganan penjaminan proyek.

"Agar Dewan Direksi dan 3 Dewan Komisaris melakukan tinjauan mendalam terhadap rencana jangka panjang untuk memastikan target masih relevan," tutup Rionald.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top