Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tahun Lalu, PII Bukukan Laba Bersih Rp836 Miliar

Foto : Istimewa.

Penyerahan Laporan Tahunan PT PII Tahun Buku 2023 yang disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

A   A   A   Pengaturan Font

"Tren kinerja masih on the track dengan RJPP hingga 2027, dan akan kami evaluasi dari waktu ke waktu, dan kami bersyukur aspek kinerja dan tata kelola dapat dilaksanakan dengan baik di tengah kondisi volatilitas makro dan penugasan yang semakin menantang," tegas Sutopo.

Penjaminan Program CPP

Penugasan baru yang diterima oleh PT PII antara lain meliputi penjaminan atas program penyelenggaraan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP), percepatan penyelenggaraan prasarana dan sarana Kereta Cepat Jakarta Bandung (KJCB), dan Indonesia Sustainable Least-Cost Electrification (ISLE).

Pada 2023, PT PII juga melaksanakan berbagai inisiatif strategis untuk mendukung pencapaian target kinerja yang meliputi inisiatif terkait penjaminan, penyiapan dan pendampingan proyek, serta enabler dan manajemen risiko.

Salah satu inisiatif yang dilakukan adalah dengan memperluas jangkauan penjaminan di luar infrastruktur salah satunya adalah ekonomi hijau melalui pelaksanaan framework Environment, Social and Governance (ESG) seperti transisi energi dan urban facility dalam bentuk konservasi energi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top