Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pergantian Direksi I Serikat Pekerja BTN dan BRI Dukung Sikap Suprajarto

Suprajarto Tolak Menjadi Dirut BTN

Foto : KORAN JAKARTA/M FACHRI

BERI KETERANGAN I Direktur Utama BRI Suprajarto memberikan keterangan pers tentang penunjukan dirinya menjadi Dirut BTN melalui RUPSLB di Jakarta, Kamis (29/8). Suprajarto menolak diangkat menjadi Direktur Utama BTN.

A   A   A   Pengaturan Font

"Susunan pengurus bank sesuai hasil RUPS-LB ini diharapkan dapat memperkuat kinerja perseroan dalam memenuhi target bisnis, sekaligus menjawab tantangan masa depan. Kami optimistis menjadikan soliditas pengurus bank sebagai modal dan semangat untuk menjadikan kinerja bisnis BTN menjadi lebih baik," Achmad Chaerul.

Pelecehan Profesi

Di tempat terpisah, Ketua Umum DPP Serikat Pekerja (SP) BTN, Satya Wijayantara, menyatakan bahwa Serikat Pekerja BTN dan Serikat Pegawai BRI mendukung sikap Suprajarto yang menolak hasil RUPS-LB BTN. "Kami juga meminta kepada Menteri Negara BUMN untuk menghormati prinsip-prinsip Good Corporate Governance (GCG) dan pelaksanaan manajemen karier bankir di lingkungan BUMN melalui sistem merit yang baik dan terbuka," ujarnya.

Selain itu, Satya menyatakan pemberian tugas kepada Suprajarto sebagai direktur utama merupakan sebuah pelecehan profesi yang berpotensi menimbulkan kemarahan bagi ribuan alumni BRI yang tersebar di seluruh Indonesia. "Penugasan yang diberikan dari BRI kepada BTN yang dari ukuran kapasitasnya BTN jauh lebih kecil dari BRI," paparnya.

Serikat Pekerja BTN kemudian menegaskan kepada seluruh pejabat di lingkungan BUMN untuk menahan diri dengan tidak mengambil keputusan politik apa pun sampai dengan pelantikan Presiden Jokowi tanggal 10 Oktober 2019 sesuai dengan imbauan Ketua KSP Moeldoko.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Antara, Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top