Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Superblok di Batam Segera Dibangun

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Pollux Properti Indonesia Tbk akan membangun superblok bertajuk Meisterstadt atau Pollux Habibie di kawasan Batam Centre, Kota Batam. Dia menunjuk PT Pambangunan Perumahan (Persero) Tbk untuk melaksanakan. Proyek seluar 9 hektare itu sesuai dengan ambisi Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie untuk mewujudkan Batam sebagai kota terdepan di Indonesia.

"Investasi ramah lingkungan saat ini kian digalakkan, termasuk tingkat ASEAN. Pengembang juga turut berkontribusi menghadirkan properti atau hunian ramah lingkungan. Teknologinya diadopsi dari Jerman," ujar Direktur Utama Pollux Properti Indonesia Tbk Suryo Amanto dalam keterangan tertulis Jumat (4/9).

Konsep superblok Meisterstadt merupakan hunian dengan manusia sentrik. Ini menerapkan teknologi tinggi dan ramah lingkungan. Konsepnya mengadopsi Integrated Vertical City dari Jerman, usulan Habibie sendiri. Dengan teknologi ini diharapkan superblok tersebut menjadi primadona investor lokal maupun asing.

"Batam telah menjadi tempat menawan bagi Bapak Habibie. Impiannya untuk memajukan dan mengembangkan Batam menjadi kota yang sempurna dari segala sisi," ujar Presiden Komisaris Pollux Habibie International Ilham Akbar Habibie.

Meisterstadt merupakan proyek mixed-use terdiri atas 11 gedung pencakar langit. Dalam satu kawasan terdapat apartemen, mal, hotel, rumah sakit international, shop houses (ruko), perkantoran, dan universitas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top