Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Suara Edith Piaf Akan Dibuat Ulang dengan "AI" untuk Film Animasi

Foto : ANTARA/Spotify.com

Edith Piaf

A   A   A   Pengaturan Font

"Suara dan citra Piaf yang berbeda harus dihidupkan kembali untuk lebih meningkatkan keaslian dan dampak emosional dari ceritanya," tambah Warner Music.

Film ini akan dimulai pada tahun 1920-an, mengenai kehidupan Piaf di Paris dan New York hingga kematiannya pada tahun 1963. Selain itu, film ini didasarkan pada ide orisinal Julie Veille dan ditulis oleh Veille dan Gilles Marliac.

"Merupakan pengalaman yang istimewa dan menyentuh untuk dapat mendengar suara Edith sekali lagi, teknologi ini membuat kami serasa kembali berada di ruangan bersamanya," kata pihak dari Piaf, Catherine Glavas dan Christie Laume.

Dalam film berdurasi 90 menit itu, pihak produksi film animasi Edith berjanji akan memasukkan fakta-fakta yang sebelumnya tidak diketahui tentang hidupnya.

"Semangatnya, pencapaian pribadinya, dan penampilan luar biasa akan dilihat melalui sudut pandang modern sambil menambahkan rekaman arsip, pertunjukan panggung dan TV, rekaman pribadi, dan wawancara TV," tulis Warner.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top