Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

STIN BIN Bayangi Lavani di Puncak

Foto : ANTARA/Raisan Al Farisi

Melakukan Smesh I Pebola voli putra Jakarta STIN BIN Farhan Halim (kanan) melakukan smesh ke arah pebola voli putra Jakarta BNI 46 Petar Premovic (tengah) pada pertandingan Seri I putaran pertama Proliga 2023 di SOR Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (7/1). Jakarta STIN BIN mengalahkan Jakarta BNI 46 dengan skor 3-0 (25-23, 25-22, 25-20).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tim bola voli putra Jakarta STIN BIN unjuk gigi setelah kembali meraih poin sempurna dalam laga kedua PLN Mobile Proliga 2023 melawan Jakarta BNI 46. Kemenangan 3-0 (25-23, 25-22, 25-20) di GOR Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (7/1), membawa STIN BIN berada di posisi kedua klasemen sementara.

Tim debutan Proliga ituberada satu tingkat di bawah juara bertahan Jakarta Lavani Allo Bank yang sama-sama mengemas enam poin dari dua laga. STIN BIN hanya kalah kemenangan set dari Lavani. Dalam pertandingan pertama, Kamis (5/1), Farhan Halim dan kawan-kawan sukses mengalahkan Kudus Sukun Badak dengan 3-1 (25-22, 25-19, 21-25, 20-25).

Di laga kali ini, statistik menunjukkan STIN BIN lebih efektif dalam serangan dibanding BNI 46. Pemain asal Bulgaria, Rozalin Penchev, menyumbang poin terbanyak dengan 12 angka. Kemudian, Farhan Halim dengan 11 poin. Dari kubu BNI 46, Petar Premovic menyumbang 13 poin dan Sigit Ardian mengemas 12 angka.

Kekalahan ini membuat Jakarta BNI 46 di posisi dua terbawah klasemen karena belum meraih poin. Di laga perdana, Kamis (5/1), BNI 46 juga takluk dengan skor telak 0-3 (20-25, 23-25, 20-25) dari Lavani.

Sementara itu, tim bola voli putri Jakarta BIN makin percaya diri setelah membuat awal bagus mengalahkan Jakarta Elektrik PLN. Jakarta BIN mengemas tiga poin berkat kemenangan atas Elektrik dengan skor 3-1 (25-23, 25-21, 25-21, 31-29). Hasil tersebut menjadi modal penting tim asuhan Octavian ini untuk menatap pertandingan selanjutnya.

"Bersyukur permainan pertama kami bisa menang walaupun memang tim kami masih harus banyak perbaikan terutama masih error yang menjadi bahan evaluasi. Kami memang terlalu pede, terlalu yakin, tapi bersyukur menang," ujar Octavian dalam keterangan tertulis Minggu.

Hal senada diungkapkan kapten Jakarta BIN, Ratri Wulandari, yang menyebut skuad belum tampil all out. "Jujur kami belum main all out, masih banyak tekanan karena memang main pertama wajar. Selanjutnya mungkin akan lebih enjoy lagi dan lebih baik," ujar Ratri.ben /G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top