Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Srikandi Ganjar Banten Ajak Perempuan Khotmil Al-Qur’an untuk Tunggu Waktu Berbuka

Foto : Istimewa

Relawan Srikandi Ganjar Banten mengadakan Khotmil Al-Qur’an bersama para perempuan di Desa Ukirsari, Bojonegara, Serang, Banten, Jumat (7/4/2023). Srikandi Ganjar menggandeng Organisasi Pemuda Kejuruan Bayur (OPKB) dalam menyelenggarakan kegiatan yang diikuti oleh lebih dari 200 perempuan.

A   A   A   Pengaturan Font

Perwakilan OPKB, Siti Umroh mengapresiasi kolaborasi antara Srikandi Ganjar Banten dengan OPKB bisa terus berlanjut untuk menggelar kegiatan bermanfaat lainnya di wilayah Banten.

"Semoga Srikandi Ganjar Banten bisa balik lagi ke sini dan bergabung bersama kami. Karena kami di sini ada kegiatan lainnya seperti senam dan voli untuk anak muda. Semoga ada kegiatan baru lainnya," harap Siti.

Siti juga mengapresiasi kegiatan Khotmil Al-Qur'an yang terselenggara di wilayahnya. Dia menyebut, kegiatan tersebut memiliki berbagai manfaat.

Mulai dari mengisi waktu luang, mendapat pahala Ramadan, hingga manfaat untuk para pedagang kecil di sekitar wilayahna yang dagangannya telah dibeli oleh Srikandi Ganjar Banten.

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut para relawan juga membagikan takjil secara gratis kepada para peserta dan masyarakat sekitar. Takjil-takjil tersebut dibeli dari para pedagang kecil di lingkungan sekitar.


Redaktur : andes
Penulis : andes

Komentar

Komentar
()

Top