Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sri Wahyuni Minta Maaf ke Masyarakat Indonesia

Foto : ANTARA/INASGOC/Fanny Octavianus
A   A   A   Pengaturan Font

Gagal meraih emas, lifter putri Indonesia Sri Wahyuni yang turun pada kelas 48 kg Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang meminta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia. "Saya minta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia dan saya akan mencoba pada kesempatan yang lain," kata dia, Senin (20/8).

Meski demikian, Sri tetap mempersembahkan medali perak bagi Indonesia. Sedangkan medali emas diraih atlet Korea Utara, Ri Song-gum.

Tampil di kelas 48 kg putri di JIEXpo Kemayoran Jakarta,), Sri mampu menuntaskan angkatan snatch pertama seberat 85 kg. Sri sempat gagal pada angkatan kedua dengan beban 88 kg. Dia kemudian berhasil mengangkat beban seberat 88 kg pada kesempatan ketiga dan menjadi yang terbaik.

Pada angkatan clean and jerk, Sri mampu mengangkat beban seberat 107 kg pada kesempatan pertama. Dia kemudian gagal saat menaikkan beban menjadi 112 kg Pada percobaan ketiga, Sri juga gagal mengangkat berat yang sama.

Sri gagal mengungguli angkatan Ri Song-gum yang sukses mengangkat beban 113 kg pada percobaan kedua. Total angkatan terbaik Sri Wahyuni seberat 112 kg membuat dirinya hanya berhasil meraih medali perak. Medali perunggu menjadi milik atlet Thailand, Sukchareon Thunya, dengan total angkatan 189 kg. ben/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top