Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sonia Wibisono Ajak Masyarakat Waspadai TBC

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sukses mengikuti rapat Tingkat Tinggi PBB (Persatuan Bangsa Bangsa) di New York, Amerika Serikat, dalam agenda memberantas penyakit TBC, Presenter, model, dan dokter Sonia Wibisono mengaku bangga dan puas atas kesempatannya mengikuti agenda besar tersebut pada 26 September lalu. Menjadi salah satu delegasi Indonesia yang hadir, Sonia mengatakan banyak pekerjaan rumah yang ia bawa ke Tanah Air untuk hal memberantas TBC.

"Setelah menghadiri rapat tinggi PBB mengenai pembrantasan TBC, memang banyak yang sudah dilakukan oleh pemerintah berbagai negara, termasuk Indonesia untuk mengatasi masalah TBC sebagai infeksi yang tertinggi di Indonesia. Tetapi Indonesia masih harus berjuang untuk mempercepat target pemberantasan TBC ini hingga tahun 2030," ujar Sonia di Jakarta, baru-baru ini.

Sonia mengatakan masih banyak kendala yang dihadapi, seperti banyaknya kasus TBC yang belum terdeteksi. Banyaknya orang yang belum tahu gejalanya dan menganggapnya batuk biasa, dan tidak memeriksakan diri ke dokter. "Banyaknya dokter yang belum memasukkan data pasien ke dinas kesehatan, banyaknya stigma di masyarakat bahwa TBC adalah penyakit yang menjijikkan dan harus dikucilkan. Jauhnya transporasi dari rumah ke pusat kesehatan, terutama di kampung terpencil, dmana smua kasus ini harus ditangani satu persatu," jelas Sonia.

Maka dari itu, Sonia menyatakan perlunya edukasi terhadap masyarakat mengenai masalah tersebut. "Kita sebagai masyarakat awam harus membantu edukasi bahwa tuberkulosis adalah penyakit infeksi yang dapat diobati, dengan minum obat teratur dalam waktu 6 bulan, setelah 3 minggu minum obat dengan teratur maka pasien sudah tidak menularkan gejala dan jangan dikucilkan," paparnya.

Bagi pasien yang tertular bakteri yang sudah resisten obat regimen pertama, lanjut Sonia, maka pengobatan akan lebih lama dan rumit tetapi bisa diatasi dan disembuhkan. "Beberapa artis dunia seperti Miss Africa adalah TBC survivor, di mana mereka pernah terinfeksi dan sembuh. Maka TBC bukanlah momok yang harus ditakutkan, tetapi harus diobati dengan seksama dan cepat serta didukung penuh keluarga, agar bisa minum obat teratur selama 6 bulan. Bagi keluarga yang tinggal serumah juga harus diperiksa dan apabila belum terinfeksi bisa diberikan pengobatan profilaksis atau pencegahannya," tutup Sonia. Yzd/S-2


Redaktur : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top