Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Skuad Garuda Tak Gentar Hadapi Vietnam

Foto : ANTARA/Humas PSSI

Lawan Sulit I Pesepak bola Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam (kedua kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai membobol gawang Timnas Laos di dalam babak pertama pertandingan grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Minggu (12/12). Usai mengalahkan Laos 5-1, Indonesia hadapi lawan sulit Vietnam.

A   A   A   Pengaturan Font

Meski demikian, Shin Tae-yong menegaskan tim asuhannya tidak gentar. Dia melihat Timnas Indonesia memiliki peluang untuk meraih hasil positif saat berhadapan dengan Vietnam. Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa skuad Garuda harus bermain bagus dan bisa menunjukkan kepercayaan diri.

"Kami tidak takut dengan mereka. Jika kami bermain baik dan percaya diri, kami bisa mendapat hasil yang bagus melawan Vietnam," ujar Shin Tae-yong. Shin Tae-yong juga menuntut para pemain untuk mempersiapkan diri lebih baik lagi menjelang laga kontra Vietnam.

Shin Tae-yong juga menyinggung kesiapan timnas Indonesia untuk laga melawan Malaysia pada matchday terakhir fase grup, Minggu (19/12). "Saya ingin para pemain bisa mempersiapkan diri lebih baik lagi untuk melawan Vietnam dan Malaysia, dua pertandingan yang akan kami hadapi nanti," tandasnya.

Sementara itu, asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, memastikan bahwa Egy Maulana Vikri absen saat laga melawan Vietnam. Nova Arianto mengatakan sejauh ini belum ada kabar pasti kapan Egy Maulana Vikri bergabung bersama timnas Indonesia di Singapura. "Belum ada kepastian mengenai jadwal kedatangan Egy Maulana Vikri ke timnas Indonesia," ujar Nova Arianto.

PSSI sebelumnya sudah berkoordinasi dengan FK Senica selaku klub Egy Maulana Vikri untuk melepasnya ke Timnas Indonesia pada 12 atau 13 Desember 2021. Namun, pihak FK Senica baru akan melepas Egy Maulana Vikri pada 19 Desember 2021.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top