Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

SKK Migas-Petrogas Buka Kelas Jauh Jawab Kebutuhan Pendidikan di Papua Barat Daya

Foto : ANTARA/Yuvensius Lasa Banafanu

SKK Migas – Petrogas (Island) Ltd melalui program pengembangan masyarakat (PPM) membuka kelas jauh di Kampung Batbiro, Distrik Salawati Tengah, Sabtu (25/5/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

AIMAS - SKK Migas - Petrogas (Island) Ltd melalui program pengembangan masyarakat (PPM) membuka kelas jauh untuk menjawab dan mengakomodasi kebutuhan pendidikan dasar di Kampung Batbiro, Distrik Salawati Tengah, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya.

Kepala SKK Migas Perwakilan Wilayah Papua dan Maluku, Subagyo dalam keterangan pers yang diterima di Sorong, Minggu (26/5), menjelaskan PPM SKK Migas-KKKS merupakan misi bersama kehadiran industri hulu migas dalam bersinergi dengan program pemerintah daerah untuk membantu meningkatkan literasi pendidikan dan bahkan kualitas hidup masyarakat lokal, mengurangi kesenjangan sosial-ekonomi, dan menciptakan peluang kerja yang berkelanjutan.
"Tentunya PPM itu dapat memberikan manfaat optimal sesuai kebutuhan dan potensi setiap daerah dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat lokal dan memperkuat ekonomi daerah," jelasnya.
Salah satu upaya yang dilakukan melalui PPM Pendidikan adalah dukungan keberadaan kelas jauh SD Inpres 37 Kabupaten Sorong di Kampung Batbiro.
Dukungan kelas jauh ini diberikan untuk mengakomodasikebutuhan pendidikan dasar di Kampung Batbiro, sehingga para siswa-siswi SD di Kampung Batbiro tidak perlu lagi menempuh jarak ke SD Inpres 37 Kabupaten Sorong yang berada di Kampung Kotlol.
"Dukungan kelas jauh ini dilakukan dengan menyediakan dua ruang belajar mengajar yang dilengkapi dengan fasilitas penunjang belajar mengajar," ucap dia.
Selain itu, KKKS Petrogas (Island) Ltd juga memberikan dukungan dua orang tenaga pengajar untuk mendidik siswa-siswi kelas jauh tersebut.
"Jadi selain PPM pendidikan, SKK Migas - KKKS Petrogas (Island) Ltd pun merealisasikan PPM infrastruktur dengan merenovasi gedung kampung dan ruang belajar kelas jauh di kampung itu," beber dia.

Acting Field Operation Manager Petrogas (Island) Ltd., Muhammad Emiral Husein, berharap kiranya dengan PPM pendidikan dan PPM infrastruktur ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat di Distrik Salawati Tengah, Kabupaten Sorong, khususnya di Kampung Batbiro ini.
"Selain itu, kami juga berharap dukungan dari masyarakat guna kelancaran kegiatan operasi migas Petrogas (Island) Ltd agar senantiasa dapat memberikan manfaat bagi negara serta masyarakat, khususnya di sekitar wilayah operasi," harap dia.
Kepala Bidang PembinaanKetenagaan Dinas Pendidikan Kabupaten Sorong, Jhon Simela menyampaikan apresiasi atas terlaksananya PPM Pendidikan ini.

"Kami melihat apa yang menjadi kerinduan dari orang tua yang ada di Kampung Batbiro tentang kesulitan anak-anak untuk memperoleh pendidikan, karena mereka harus berjalan jauh ke SD Inpres 37 Kabupaten Sorong yang berada di Kampung Kotlol," kata dia.
Kepala Sekolah SD Inpres 37 Kabupaten Sorong, Fitriani juga mendukung langkah yang telah dilakukan SKK Migas-Petrogas. "Sebab jarak dari Kampung Batbiro ke Kampung Kotlol sangat jauh, maka kami sangat bersyukur dan berterima kasih, karena telah diberikan dukungan berupa tenaga pengajar dan kelas jauh di Kampung Batbiro ini," ucap dia.

Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top