Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Wisata Nias

Siroktabe, Pulau Terpencil untuk Uji Ketahanan Hidup

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Jauh dari mana-mana pulau ini menjadi sangat asing bahkan bagi masyarakat setempat. Desa nelayan yang terdekat dari pulau ini jaraknya lebih dari 15 kilometer. Mungkin juga tidak ada gunanya datang ke tempat ini karena lokasinya yang terpencil kecuali untuk berlindung dari badai.

Selain itu nelayan juga tidak diijinkan untuk menangkap ikan di kawasan pulau ini. Maka lengkaplah pulau sebagai pulau yang cukup ideal untuk "melarikan diri". Saat memasukinya pengunjung tidak akan menemukan siapa-siapa kecuali pasir pantai dan pepohonan yang membisu.

Di pulau terpencil ini, mereka yang datang akan menjadi satu-satunya atau sepasang manusia dengan pembatasan yang dilakukan pengelola. Mungkin ada beberapa perahu kecil yang berlayar di area tersebut, tetapi mereka tidak akan diizinkan mendarat di pulau.

"Tim kami akan bersiaga di pulau terpencil terdekat yang hanya berjarak beberapa mil, memastikan tidak ada perahu yang mendekati pulau Anda. Jarak dari daratan tidak terlalu jauh. Karena area tersebut sangat tidak ramah, klien tidak akan melihat banyak cahaya dari kejauhan. Perasaan terisolasi di pulau terpencil ini amat nyata," ungkap docastaway.

Siroktabe adalah nama dari sebuah pulau yang berada di Kepulauan Nias, Provinsi Sumatera Utara. Pulau ini merupakan salah satu pulau yang tidak berpenghuni dan terdiri dari hutan lebat yang memiliki pantai berpasir putih nan landai dan luas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top