
Sirkuit MXGP Selaparang Sajikan Pemandangan Gunung Rinjani
Desainer Sirkuit MXGP Bandara Selaparang Mataram, Noval Hadi saat menjelaskan desain sirkuit MXGP Samota di Eks Bandara Selaparang, Kota Mataram, Selasa (9/5).
Foto: ANTARA/Nur Imansyah)MATARAM -- Pembangunan lintasan Sirkuit Motorcross Grand Prix (MXGP) di Eks Bandara Selaparang, Kota Mataram berlatar keindahan pemandangan alam Gunung Rinjani yang berada di sisi sebelah timur.
Desainer Sirkuit MXGP Bandara Selaparang Mataram, Noval Hadi mengakui meski dibangun di tengah kota, sirkuit MXGP Selaparang memiliki keunggulan, mudah diakses dan dikelilingi pemandangan alam indah.
"Track MXGP di Lombok ini termasuk flat track (tanpa kontur tanah asli) sehingga desain-nya akan mengikuti pemandangan yang ada. Karena kalau kita lihat dari sisi timur ada Gunung Rinjani setelah finis.
- Baca Juga: Persaingan Empat Besar Makin Panas
- Baca Juga: Mainz Naik Satu Tingkat Usai Hajar Monchengladbach 3-1
Noval menjelaskan, layout track akan menempati lahan seluas 500 x 144 meter dengan panjang lintasan 1,6 kilometer dengan 16 tikungan. Dengan latar lahan yang rata (flat), Noval menggambarkan sirkuit MXGP Lombok seperti grass track indoor dengan standar internasional.
"Layout ini juga sudah memiliki fasilitas skybox, vvip dan publik area tapi untuk handicap (tingkat kesulitan) masih kami rahasiakan," katanya.
Sementara itu, Komandan Lapangan MXGP Lombok, Lalu Herman Mahaputra mengatakan, nama resmi sirkuit ini belum ditentukan.
"Sambil jalan nanti dengan pembangunan sirkuit," ujarnya.
Ia menambahkan, pembangunan sirkuit Lombok akan berbiaya lebih murah karena material diperoleh dari area sekitar eks bandara sehingga tidak membutuhkan banyak material.
"Konsep Sirkuit Selaparang ini nanti seperti di sirkuit indoor," katanya.
Berita Trending
- 1 Bayern Munich Siap Rebut Kembali Gelar Bundesliga
- 2 Cemari Lingkungan, Pengelola 7 TPA Open Dumping Bakal Dipidana
- 3 Indonesia Akan Raup US$4,2 Miliar dari Ekspor Listrik EBT ke Singapura
- 4 Sabtu Pagi, Kualitas Udara Jakarta Masuk Kategori Sedang
- 5 Balai Bahasa NTT Perluas Pelayanan melalui Klinik Bahasa
Berita Terkini
-
MBG Belum Ada di Babelan Bekasi, Presiden Prabowo Langsung Telepon Kepala BGN
-
UFC Batalkan Laga Kelas Berat Blaydes Lawan Kuniev di UFC 313
-
Cuaca Jakarta Hari Minggu, Seluruh Wilayah Diguyur Hujan dari Pagi hingga Sore
-
Arumi Ingin Produk Kerajinan Jatim Mendunia
-
Demi Energi Masa Depan, Tiongkok Bangun Pangkalan Raksasa Dasar Laut